Kamis, 25 Juli 2013

Mengenal lebih jauh mengenai Seamolec Part 1


Seamolec (Southeast Asian Minister of Education Organization Open Learning Center) adalah sebuah Organisasi di Asia tenggara dibawah kementerian pendidikan Indonesia yang mengurusi riset dan pengembangan, pelatihan, teknologi dan informasi,  berbagi keahlian dan sumber daya di dalam dan di luar regional asia tenggara dalam bidang pendidikan terbuka dan jarak jauh.. Seamolec didirikan pada tanggal 27 Februari 1997 dan berlokasi di Jakarta Selatan di area UT (Universitas terbuka) yang berpusat di Bangkok, Thailand.
Selama pembentukan pra-SEAMOLEC, sebuah Task Force Indonesia (ITF) yang mewakili instansi terkait dibentuk. Para anggota Satuan Tugas Indonesia adalah perwakilan dari Pusat Komunikasi dan Teknologi Informasi untuk Pendidikan (Pustekkom), Indonesia Open Learning University (UT), Biro Kerjasama Internasional Departemen Pendidikan dan Kebudayaan (Biro KLN), dan Bahasa Indonesia Asosiasi Teknolog Pendidikan (IPTPI).
Kemudian, ITF diperpanjang menjadi Studi Kelayakan Tim SEAMOLEC terdiri dari wakil-wakil dari Negara-negara Anggota SEAMEO dan Sekretariat SEAMEO. Tim ini adalah untuk mempersiapkan dan melakukan studi kelayakan untuk pendirian SEAMOLEC. Tim telah bekerja sangat keras melalui dua workshop SEAMEO (dilakukan di Jakarta dan Yogyakarta) dan akhirnya dapat berhasil menyelesaikan tugasnya dengan mengirimkan laporan studi kelayakan untuk Pertemuan Pejabat Tinggi SEAMEO (HOM) di Bangkok, Thailand dan Dewan SEAMEO Conference di Manila, Filipina.
Alasan untuk pembentukan SEAMOLEC, antara lain adalah keyakinan bahwa sekolah-sekolah konvensional saja tidak akan mampu memenuhi pendidikan untuk semua. Selanjutnya, beberapa negara anggota SEAMEO telah menerapkan program pembelajaran terbuka dan jarak jauh sebagai cara alternatif untuk meningkatkan peluang dan akses bagi peserta didik untuk berpartisipasi dalam program pendidikan / pelatihan. 
Pendidikan jarak jauh yang dikembangkan oleh Seamolec memiliki tujuan yaitu untuk mengajarkan kepada peserta didik maupun pengajar untuk tidak terpaku dengan proses pendidikan yang kuno yaitu selalu bertatap muka dengan guru dan guru menjadi central dari pembelajaran. Sekarang sistem inilah yang dicoba untuk dikerjakan seamolec. Dengan pendidikan jarak jauh akan lebih mengoptimalkan proses pendidikan tanpa dibatasi oleh ruang, tempat dan waktu.

MOOC (Massive Open Online Course)

Singkatnya, MOOC merupakan model pendidikan, mata kuliah ataupun keterampilan melalui online dengan syarat menjangkau wilayah yang banyak/luas. Terdiri dari anggota yang sangat banyak. Dan yang mengikuti course ini tidak harus menjadi anggota dari yang membuat course.
Seperti yang telah melaksanakan program ini antara lain universitas - universitas terkenal di dunia seperti Stanford, Harvard dan MIT. Jika mahasiswa di Indonesia ingin mengikuti, mengakses course dari universitas tersebut, tidak perlu menjadi mahasiswa universitas tersebut. Karena universitas tersebut menyediakan course yang dapat diakses siapa saja secara terbuka.
Kemasan pendidikan yang ditawarkan pada prinsipnya adalah mampu menghasilkan kompetensi keahlian, dengan mempertimbangkan beberapa faktor :
  1. Mudah diakses secara online
  2. Mudah dalam biaya
  3. Masal (massive) tidak ada pembatasan peserta
  4. Minat terhadap pelatihan sangat ditentukan oleh yang spesifik dan menjawab kebutuhan pasar kerja
  5. Mampu  meningkatkan kompetensi keahlian sesuai kebutuhan
Dan metode yang digunakan dalam model pendidikan MOOC misalnya dengan metode online, CD interaktif maupun modul. Melalui online misalnya dengan Edmodo, yang merupakan sejenis Facebook namun digunakan untuk media pembelajaran. Dan didalamnya jika akan mengumpulkan tugas diupload disitu.
Media lainnya misalnya SEAMOLEC Multi Studio (SMS), yang merupakan pengembangan bahan ajar berbasis video. Media selanjutnya yakni Digital Book sebagai bahan ajar yang diakses secara offline melalui perangkat bergerak, seperti smartphone, tablet, dan laptop. Selanjutnya Web Seminar (Webinar), sebagai media komunikasi jarak jauh berbasis internet untuk menyelenggarakan online conference/seminar. Dan terakhir SEACyberClass, didedikasikan untuk ujian semi-online yang memungkinkan pelaksanaan evaluasi yang kontinu.

Lanjutan : Mengenal Lebih Jauh Mengenai Seamolec Part 2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar